KAJIAN SOSIOLOGI TERHADAP PROBLEMATIKA BULLYING DAN KEKERASAN SEKSUAL DI DUNIA PENDIDIKAN
Abstract
Sosiologi pendidikan sebagai suatu kajian yang mempelajari hubungan antara masyarakat, yang didalamnya terjadi interaksi sosial dengan pendidikan. Sosiologi mencakup masyarakat baik secara makro (masyarakat keseluruhan), meso (proses belajar di sekolah), hingga bagian masyarakat terkecil yaitu mikro (individu di dalam masyarakat). Sekolah sebagai salah satu institusi pendidikan juga dipercaya oleh masyarakat sebagai proses pembudayaan sekaligus wahana pengembangan potensi kemanusiaan. Namun sayangnya dalam sejumlah kasus, justru menunjukkan bahwa sekolah dapat menjadi tempat berlangsungnya kekerasan verbal dan nonverbal, seperti bullying dan kekerasan. Data yang dipublikasikan Kementian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) sejak Januari 2021- Januari 2023, sekitar lebih dari 1000 tindak kekerasan yang terjadi di sekolah. kekerasan yang terjadi ini meliputi kekerasan verbal, nonverbal juga seksual.
References
Damanik, Dasma Alfriani. (2019). Kekerasan Dalam Dunia Pendidikan: Tinjauan Sosiologi Pendidikan. Jurnal Sosiologi Nusantara
Harsyam, Fatriani Safitri (2021). Optimalisasi Fungsi Masjid Di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus Pada Masjid Al Markaz Al Islami Makassar)
Hidayat Ramdang. (2022). Degenerasi Moral Remaja (Studi Kasus Desa Tompobulu Kecematan Rumbia Kabupaten Jeneponto).
Maksum, Ali (2013). Sosiologi Pendidikan. Buku Perkuliahan Program S1.
Raho Bernard. (2016). Sosiologi. Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero Maumere
Suci, Gede Sedana. (2019). Pengantar Sosiologi Pendidikan. Cv. Penerbit Qiara Media Pasuruan, Jawa Timur
Sari Ratna Dkk. (2018). Pelecehan Seksual Terhadap Anak
Septiyuni, Dara Agnis Dkk. (2015). Pengaruh Kelompok Teman Sebaya (Peer Group) Terhadap Perilaku Bullying Siswa Di Sekolah
Subadi Tjipto. (2009). Sosiologi Dan Sosiologi Pendidikan. Tiga Target Baru Israel (Suara Merdeka, 2009), Prospek Suara Partai Islam (Suara Merdeka, 2009).
Susanti, Erna. (2010). Kajian Sosiologi Hukum Terhadap Problematika Bullying Dalam Dunia Pendidikan. Jurnal Ilmu Hukum
Ulum, Mokhamad Miptakhul. (2021). Sirkulasi Sosiologis Dan Psikologis Dalam Fenomena Bullyingdi Pesantren. Jurnal Riset Dan Kajian Keislama
Wahyuningsig, Sri (2013). Metode Penelitian Studi Kasus.Cetakan Pertama. Utm Pres
Utama, Ayu Sri. (2013). Peran Orang Tua Dalam Meningkatkan Kemampuan Anak Melalui Metode Bercakap-Cakap Pada Keluarga Anak Usi Dini Diwilayah Keluharhan Bojenghera Cianjur.
Wulansari, Dewi (2013). Sosiologi Konsep Dan Teori. Cetakan Kedua. Refika Aditama.