PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS BERITA PADA SISWA KELAS VIII-B SMP ITTIHAD MAKASSAR
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa dalam pemahaman menulis teks beritamelalui penerapan model pembelajaran tipe Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) pada pembelajaran Bahasa Indonesia siswa kelas VIII-B SMP ITTIHAD Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang berdaur ulang/siklus yaitu meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Fokus penelitian yakni aktivitas belajar siswa melalui strategi pembelajaran berbasis masalah, aktivitas mengajar guru dan hasil belajar. Subyek dalam penelitian ini adalah satu orang guru dan 24 orang siswa kelas VIII-B SMP ITTIHAD Makassar. Instrumen yang digunakan adalah tes lembar observasi dan dokumentasi.